Q

GRACETIAN. O. C
Pagi dokter. Anak saya Grace sdh hampir umur 7 thn. Kalau malam sebelum tidur dia suka sekali minum susu hangat. Pertanyaan saya. kenapa ya Dok setiap dia tertidur baik siang atau malam tidak bisa menahan pipisnya alias Grace tidak tau kalau kebelet pipis. Makanya jadi ngompol. Dan bagaimana cara penanganannya. Karena saya sudah coba beberapa cara cuman bertahan 2 hari saja tidak ngompol. Terima kasih dan God bless

A

Pada anak, mengompol masih dianggap wajar hingga usia 5 tahun. Di atas usia tersebut, 1 dari 20 anak masih mengalami mengompol. Pada kondisi ini, hal yang perlu diingat adalah jangan memarahi anak. Mengompol bukanlah sesuatu yang bisa dikendalikannya, sehingga memarahi atau menghukum anak justru akan berdampak negatif. Berikut beberapa hal yang dapat dilakukan: a. Hindari pemberian minuman seperti teh, kola, atau coklat karena mengandung kafein yang dapat meningkatkan produksi urin. b. Dalam sehari, kebutuhan cairan anak tetap harus dipenuhi dan jangan dikurangi. Namun, untuk mengurangi mengompol, berikanlah minuman terakhir 90 menit sebelum waktunya tidur. c. Biasakanlah anak untuk buang air kecil secara teratur dalam kegiatan sehari-harinya dan juga sebelum tidur.