Q

Nurul khasanah
Apakah bayi saya alergi sufor ya. Soal aq kasih sufor sgm. Lgsg bab bebusa n ad tuam merah di area bbir. Ccoknya pakai sufor apa?

A

Dear Bunda Nurul,

Penyebabnya adalah rekasi alergi terhadap protein susu sapi yang dikonsumsi. Gejalanya bermacam-macam, dari manifestasi di kulit contohnya dermatitis atopi, di saluran cerna (kolik, diare, muntah), bahkan di saluran nafas.

Jika terbukti alergi susu sapi, maka hindari konsumsi protein susu sapi atau produk turunannya. Namun untuk membantu memenuhi nutrisi hariannya, Bunda bisa berikan ia vidoran XMart Soya 1+ untuk anak yang alergi susu sapi yang dapat dikonsumsi oleh si Kecil mulai usia 1-5 tahun. Tapi tetap kosultasikan hal ini ke dokter spesialis anak ya, Bun.

Semoga informasinya membantu ya, Bunda. Terima kasih.