Q

Dwi
Siang dokter,Anak saya baru coba susu vidoran nih buat nambah nafsu makan, sudah pemakaian sekitar seminggu & minum 2x sehari, tapi kok tetep males makan yaa,, mohon tips nya, trimakasih

A

dr. Nati
Halo, Bunda Dwi. Apabila anak mengalami permasalahan dengan pola makan, maka ada beberapa hal yang perlu dilakukan. Pertama, periksakanlah dahulu status gizi anak. Apabila status gizinya baik maka jangan khawatir berlebihan dahulu. Pemeriksaan ini dilakukan dengan pengukuran berat dan tinggi badan kemudian dilihat di kurva, saat konsultasi dengan dokter anak. Kemudian, evaluasilah dahulu apakah Feeding Rules atau aturan pemberian makan sudah diterapkan. Feeding rules di antaranya meliputi: pemberian makan terjadwal (3x makan utama dan 2x snack, di jam-jam yang sama dan konsisten), makan sambil duduk, tidak ada distraksi (seperti TV, mainan, atau gadget), durasi makan maksimal 30 menit, tidak boleh ada paksaan, dan apabila sudah berusia 2 tahun maka susu maksimal 500 ml saja sehari, di luar waktu-waktu makan. Apabila pola makan belum diterapkan dengan baik, maka nafsu makan anak juga akan tampak tidak optimal. Sebaiknya berkonsultasilah dengan dokter spesialis anak agar mengetahui dengan lebih lengkap bagaimana menerapkan Feeding Rules dengan baik dan memperbaiki pola makan anak ya. Semoga bermanfaat, ya. Terima kasih.