Q

Dina
Saya mau tanya dokter, Sudah 2 bulan anak saya konsumsi susu vidoran, baiknya nafsu makan anak saya meningkat walaupun gk banyak tapi setiap hari pasti makan, klo di audit sblumnya susah sekali makan malah bisa gk makan nasi dalam satu hari itu, jadi cuma minum susu aja, tapi knp ya selama 2 bulan ini berat badannya naik saya malah menurun? Padahal gk ada masalah, makan nya lumayan, pup nya pun normal, knp ya? A

A

Halo, Bunda Dina. Susu adalah sumber kalsium, vitamin D, dan kalium yang baik. Sehingga, kebiasaan meminum susu sebaiknya dilanjutkan. Namun, konsumsi susu untuk anak berusia di atas 2 tahun maksimal adalah 500 mililiter sehari. Apabila lebih dari jumlah tersebut maka dapat menghambat penyerapan zat nutrisi yang lain. Selain itu, konsumsi susu yang berlebihan juga dapat mengganggu nafsu makan. Maka, evaluasi dahulu volume susu yang diberikan dalam sehari dan batasi hingga maksimal 500 ml saja. Apabila anak mengalami penurunan berat badan, maka diperlukan pemeriksaan langsung oleh dokter spesialis anak untuk memastikan tidak ada kondisi yang mengganggu kesehatannya. Semoga bermanfaat, ya. Terima kasih.