Cara Mengatasi Mual Muntah Selama Kehamilan

Apakah saat ini Bunda sedang mengalami mual muntah? Dalam website Better Health Channel dijelaskan bahwa sekitar setengah hingga dua pertiga dari semua Ibu hamil akan mengalami mual muntah, terutama pada trimester pertama. Mual muntah biasanya paling buruk di pagi hari, karena itu dinamakan morning sickness.  Namun, mual muntah bisa menyerang kapan saja baik di siang ataupun malam hari.

Umumnya mual muntah dimulai sekitar minggu ke-4 kehamilan dan mulai mereda  pada minggu ke-12 hingga 14. Namun 1 dari 5 wanita mengalami mual muntah hingga trimester kedua dan hanya sedikit yang mengalami selama masa kehamilan mereka.

Kondisi mual muntah umumnya akan membuat ibu hamil mengkhawatirkan janinnya karena mual muntah dapat membuat otot-otot perut ibu hamil tegang dan menyebabkan rasa sakit dan nyeri. Hal ini tidak akan membahayakan janin karena janin terbungkus sempurna di dalam kantung cairan ketuban. Untuk beberapa kasus mual muntah yang parah memang bisa membuat penurunan berat badan dan dehidrasi yang membuat ibu hamil membutuhkan perhatian medis, tapi kasus ini jarang terjadi.

            Berikut cara mengatasi mual muntah selama kehamilan:

  • Konsultasikan vitamin dan obat-obatan terlebih dahulu dengan dokter ataupun bidan.
  • Makanlah beberapa biskuit manis begitu Bunda bangun tidur di pagi hari agar perut tidak kosong.
  • Hindari makanan yang Bunda curigai bisa membuat mual.
  • Makanlah dalam porsi kecil secara teratur, karena perut kosong cenderung memicu mual.
  • Terkadang bau masakan akan membuat Bunda mual, jadi bila memungkinkan alihkan tugas memasak pada orang lain untuk sementara waktu.
  • Pakailah pakaian longgar yang tidak membuat perut terasa kencang.
  • Banyak istirahat bila memungkinkan.
  • Minumlah sebanyak yang Bunda bisa. Jika mual dan membuat muntah, cobalah mengisap es batu.
  • Minum susu ibu hamil, seperti susu vidoran Ibunda yang memiliki 2 varian rasa yang enak dan tidak membuat mual, yaitu coklat dan vanilla kacang hijau.

Susu vidoran Ibunda merupakan susu Ibu Hamil Pertama yang diperkaya Cod Liver Oil. Cod Liver Oil mengandung Omega 3 (DHA & EPA) serta tinggi akan vitamin A & D alami yang dapat membantu mengoptimalkan tumbuh kembang jaringan saraf otak janin, retina mata janin, pertumbuhan dan perkembangan sel tubuh janin, serta menjaga asupan nutrisi dan daya tahan tubuh Ibu selama masa kehamilan.

Susu ibu hamil ini tersedia dalam berberapa rasa, salah satunya Vanilla Kacang Hijau. Kacang Hijau merupakan sumber protein nabati yang sangat tinggi dan dibutuhkan untuk menghindari risiko bayi lahir cacat. Karbohidrat kompleks yang terdapat pada kacang hijau juga dapat memberikan kekuatan pada saat ibu hamil mengalami mual muntah.

Susu vidoran Ibunda juga mengandung berbagai vitamin, mineral, dan zat gizi yang dibutuhkan ibu hamil, seperti kalsium, asam folat, dan asam linoleat. Kalsium diperlukan untuk pembentukan dan mempertahankan kepadatan tulang dan gigi. Asam Folat untuk pertumbuhan dan pembelahan sel serta memelihara tumbuh kembang janin. Sementara asam linoleat merupakan asam lemak essensial yang dibutuhkan tubuh untuk pertumbuhan dan perkembangan janin.