4 Minuman Sehat Ini Baik untuk Daya Tahan Tubuh Anak

Pada masa pandemi ini, cara terbaik untuk melindungi diri dari serangan virus adalah dengan memperkuat daya tahan tubuh. Ini juga berlaku untuk si Kecil. Semakin kuat sistem daya tahan tubuh anak, semakin kecil kemungkinan dia jatuh sakit

Untuk memastikan sistem daya tahan tubuh dalam kondisi terbaik, nutrisi memegang peran penting. Ada sejumlah minuman sehat yang bisa membantu menunjang daya tahan tubuh anak. Berikut 4 minuman sehat yang tak hanya menyegarkan, tapi juga membantu menjaga daya tahan tubuh anak:

Minuman Sehat Untuk Anak

1. Jus apel, wortel, dan jeruk

Kandungan vitamin dalam wortel, apel, dan jeruk adalah kombinasi yang unggul untuk membantu tubuh meningkatkan sistem kekebalan dan melawan infeksi. Apel dan jeruk memberi si Kecil vitamin C yang baik untuk daya tahan tubuh. Vitamin A dalam wortel juga penting untuk sistem kekebalan tubuh yang sehat. Wortel juga mengandung antioksidan beta karoten dan vitamin B-6, yang berperan penting untuk sel imun dan produksi antibodi.

2. Jus tomat

Si Kecil bisa menikmati minuman sehat dari tomat ini dalam bentuk jus tomat atau tomat saring.  Tomat kaya akan vitamin B-9, yang juga dikenal sebagai folat. Vitamin B-9 bermanfaat untuk membantu menurunkan risiko infeksi.

3. Strawberry-Kiwi Smoothie

Smoothie ini juga bisa menjadi minuman sehat untuk daya tahan tubuh anak karena kaya vitamin C.  Masukkan strawberry dan kiwi ke dalam blender dan tambahkan susu vidoran Xmart UHT Rasa Strawberry.  Susu vidoran Xmart UHT merupakan sumber Vitamin C, Sumber Kalsium, Sumber Vitamin B2, B6, B12, D & E yang baik untuk membantu memenuhi gizi anak sehari-hari dan menjaga daya tahan tubuhnya.

4. Susu vidoran Xmart 5+

Susu vidoran Xmart 5+ adalah minuman sehat yang praktis untuk membantu mendukung daya tahan tubuh anak. Berikan si Kecil dua gelas susu vidoran Xmart 5+ setiap hariSusu vidoran Xmart 5+ kini dengan formula imunUp yang diperkaya Cod Liver Oil, tinggi Vitamin C, D3, E, Zinc, Omega 3&6, Tinggi Kalsium, Zat Besi, Protein, dan vitamin B kompleks yang tidak hanya untuk memenuhi nutrisi hariannya, tapi juga untuk mendukung daya tahan tubuh dan ide-ide hebatnya setiap hari.

Baca Juga: Tips Nutrisi untuk Mengatasi Alergi Anak

Sumber:

www.healthline.com