Q

Siti mulyani
Ka saya mau tanya anak saya usia 20 bln baru hari ini pagi setelah sarapan saya kasih vitamin vidoran smart, trus siangnya pup mencret ada merah merahnya sudah 2x apa kah bahaya

A

Halo Bunda Siti,

Pada saat dilakukan pemberian susu atau vitamin, memang terkadang dijumpai beberapa gejala, termasuk di antaranya perubahan pola buang air besar. Sebagian besar merupakan hal yang wajar dan hanya bersifat sementara. Apabila anak memang memiliki alergi dengan suatu bahan makanan, termasuk vitamin, maka gejala-gejala yang dapat muncul misalnya ruam di kulit yang gatal atau perubahan pola buang air besar yang tidak kunjung membaik.

Perubahan frekuensi maupun konsistensi buang air juga dapat disebabkan oleh faktor lain, seperti infeksi. Maka, apabila terjadi perubahan frekuensi buang air besar yang tidak wajar, maka sebaiknya anak diperiksakan langsung ke dokter spesialis anak agar dapat diketahui penyebabnya dan diberikan penanganan yang tepat ya.

Semoga informasinya membantu ya, Bunda. Terima kasih.