5 Persiapan Persalinan Yang Paling Penting

Memiliki kekhawatiran akan bagaimana proses persalinan Bunda kelak adalah sesuatu yang benar-benar normal. Tetapi sekadar kekhawatiran tidak akan mengubah momen bersalin menjadi lebih mudah. Bunda dapat melakukan 5 persiapan persalinan ini untuk membantu momen melahirkan Bunda kelak lebih lancar:

Bergabung dengan Kelas Persalinan

Mengikuti kursus persalinan/kelas prenatal merupakan salah satu hal yang paling penting. Melalui kelas prenatal, Bunda dapat belajar untuk fokus, meningkatkan kelenturan, dan membangun stamina. Tapi yang terpenting kelas ini akan membantu Bunda untuk belajar rileks yang kelak akan dibutuhkan pada momen H persalinan.

Hilangkan pikiran negatif

Persiapan lainnya adalah dengan tidak mendengarkan cerita tentang proses melahirkan yang tidak mengenakkan. Cerita-cerita negatif dapat memengaruhi pikiran bawah sadar dan bisa menciptakan hambatan mental selama proses melahirkan. Jadi skip saja foto/video tentang persalinan di Instagram, facebook, Twitter atau apa pun yang membuat Bunda merasa tidak nyaman.

Mengajak ayah untuk memberi dukungan

Persalinan lancar juga tentang saling mendukung satu sama lain. Untuk itu, ajak suami tercinta untuk memahami bagaimana proses persalinan yang akan Bunda jalani kelak. Semakin banyak suami tahu, semakin ia siap untuk memberi dukungan di saat-saat penting nanti. Untuk itulah, dukungan ayah adalah persiapan persalinan yang juga paling penting.

Pelajari Teknik mengatasi rasa sakit

Pelajari beberapa teknik yang efektif untuk mengatasi rasa sakit saat melahirkan, seperti self-hypnosis (mensugesti diri sendiri). Sebuah studi dari University of Florida menemukan bahwa wanita yang terlatih dalam self-hypnosis lebih mampu mengelola kecemasan dan ketidaknyamanan saat bersalin. Persiapan persalinan ini menjadi penting karena dengan adanya cara menghilangkan rasa sakit saat melahirkan bisa membantu mengurangi kecemasan Bunda.

Persiapkan tenaga dengan nutrisi yang baik

Proses persalinan adalah ujian besar untuk stamina Bunda. Karena itulah, nutrisi yang baik akan sangat membantu memberi Bunda kekuatan saat persalinan nanti. Bunda harus selalu makan makanan bergizi, kemudian lanjutkan juga kebiasaan minum susu vidoran Ibunda untuk melengkapi gizi Bunda dan janin selama kehamilan.  Susu vidoran Ibunda merupakan susu ibu hamil pertama yang diperkaya Cod Liver Oil yang mengandung omega 3 (DHA & EPA), tinggi vitamin A dan D alami. Susu vidoran Ibunda mengandung asam folat & asam linoleat, serta tinggi kalsium. Susu vidoran Ibunda memiliki 2 varian rasa yaitu vanilla kacang hijau dan cokelat. Karbohidrat kompleks yang terdapat pada kacang hijau bisa membantu memberikan kekuatan pada ibu hamil agar tidak mudah lelah pada masa kehamilan, termasuk saat persalinan. Sedangkan kandungan cokelatnya bisa membuat Bunda lebih rileks.